Pagi Ini Warga Boyolali Mendengar Merapi Bergemuruh 3 Kali
Warga Boyolali mendengar gemuruh sebanyak 3 kali dari Gunung Merapi pagi ini. Gemuruh tersebut disertai getaran dan asap berwarna putih yang membumbung tinggi.
"Gemuruhnya tiga kali, ada getaran tapi tidak lama," ujar salah seorang warga Dukuh Mlambong, Desa Seruni, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, Warno kepada detikcom, Jumat (11/5/2018).
Gemuruh terdengar kencang dari lokasi yang terletak di jarak sekitar 8-10 kilometer dari Puncak Gunung Merapi ini.
"Ada getaran juga bersama gemuruh itu," tambahnya.
Gemuruh yang disertai getaran dan asap tinggi ini terjadi pada sekitar pukul 07.30 WIB. Warga yang terkejut langsung keluar dari rumahnya masing-masing dan mengamati Gunung Merapi dari tempat tinggalnya. Tidak ada kepanikan yang terpantau di daerah itu.
"Ada getaran juga bersama gemuruh itu," tambahnya.
Gemuruh yang disertai getaran dan asap tinggi ini terjadi pada sekitar pukul 07.30 WIB. Warga yang terkejut langsung keluar dari rumahnya masing-masing dan mengamati Gunung Merapi dari tempat tinggalnya. Tidak ada kepanikan yang terpantau di daerah itu.
Sumber : Detik
Post a Comment